-->

Cara Menyimpan Halaman Web di Chrome Android atau Tablet

Untuk temen-temen yang hobi browsing mencari artikel berkualitas pasti nggak asing lagi sama google chrome. Browser sejuta umat yang paling mudah digunakan tentunya. Misalnya saja untuk mencari seputar promo jsm alfamart yang udah tentu bakalan di update setiap harinya sama yang punya website atau blog tersebut.

Lalu bagaimana cara menyimpan halaman website dari suatu blog agar mudah kita akses kembali di kemudian hari? Berikut adalah tutorialnya:

Pertama pastikan kita udah ke halaman artikel yang mau disimpan, seperti ini


Lalu kamu bisa klik tombol titik tiga di sebelah kanan atas untuk membuka menu seperti ini, kemudian klik Tambahkan ke Layar Utama



Habis itu kasih nama untuk halaman yang ingin kamu simpan, judul pendek juga gak papa biar mudah nyari nya. Lalu klik Tambahkan


Kamu akan melihat nya di layar utama hape android atau tablet kamu seperti ini


Selain itu ada juga cara kedua yang sama-sama akan membantu kamu jika ingin menyimpan sebuah halaman website atau pun artikel pada sebuah blog. Adalah dengan cara menambahkannya sebagai bookmark. Caranya adalah klik tombol titik tiga di kanan browser google chrome, lalu klik logo bintang seperti ini


Maka akan muncul pemberitahuan dibawah yang bertuliskan Diberi bookmark



Kamu bisa melihatnya di halaman bookmark. Caranya klik tombol titik tiga di halaman google chrome tadi, lalu klik Bookmark


Berikut adalah daftar halaman yang udah kamu simpan atau sudah kamu bookmark tadi


Demikian informasi seputar cara menyimpan halaman di hape android maupun tablet secara mudah dan simpel. Cara ini bisa kamu terapkan di semua browser, mungkin posisi nya akan berbeda antara google chrome dengan browser lainnya seperti internet explorer dan lain sebagainya. Tapi sebenarnya sama saja. Semoga informasi ini bermanfaat untuk kamu yang sedang mencarinya. Pastikan kamu menyimpan blog ini karena selalu menyajikan beragam artikel yang bisa saja sedang kamu butuhkan. Semoga harimu menyenangkan =)

0 Response to "Cara Menyimpan Halaman Web di Chrome Android atau Tablet"

Posting Komentar

akuhapu